Saturday 29 August 2015

Bangkitnya Siemens Sang Mantan Raja Telepon Selular ke Dunia Smartphone

Banyak pengguna ponsel mungkin masih mengingat tentang kejayaan Siemens dalam merajai pasar ponsel pada masa itu dimana Siemens merupakan salah satu perusahaan ponsel yang sangat sukses dimasa lalu, tapi setelah beberapa waktu, perusahaan terpaksa untuk meninggalkan pasar karena kalah bersaing dengan para pendatang baru

Sejak itu, dalam industri yang sangat menguntungkan ini banyak yang telah berubah, Namun kini beredar rumor tentang bangkitnya sang mantan raja telepon selular Siemens kedunia smartphone, Sejak divisi ponsel Siemens dibeli pada tahun 2008 oleh Gigaset, Siemens mengalihkan usahanya kedalam peralatan medis dan sekarang beredar berita bahwa Siemens akan kembali unjuk kebolehan dengan merilis smartphone baru andalannya
Seperti informasi yang kami dapat dari AnTuTu beredar bocoran tentang beberapa rincian dari smartphone ini akan menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 810, RAM 3 GB, Memort Internal 32 GB dengan resolusi 1920x1080 piksel, kamera utama adalah 16 megapiksel dan 8 megapiksel kamera depan

AnTuTu juga melaporkan bahwa smartphone buatan Siemens ini akan berjalan pada Android 5.11 Lollipop sebagai sistem operasinya, Tak ketinggalan smartphone ini juga akan dipercantik dengan casing yang terbuat dari logam, Rencananya smartphone Gigaset ini akan secara perdana diperkenalkan dalam acara IFA 2015 di Berlin

No comments:

Post a Comment